Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester 1 & 2 Tahun 2021/2022

Modul Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Kelas 8 SMP/MTs Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Semester Gasal & Genap Tahun Pelajaran 2021/2022 - Sebagai bentuk kegiatan nyata Direktorat Sekolah Menengah Pertama dalam melaksanakan kebijakan penjaminan mutu dan fasilitasi penyelenggaraan di bidang penilaian pada jenjang SMP, serta regulasi yang terkait pelaksanaan pendidikan pada masa pandemi Covid-19, Direktorat SMP menyusun sejumlah modul dari sembilan mata pelajaran.

Modul tersebut disesuaikan dengan kebijakan Kurikulum Kondisi Khusus & pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh pada masa pandemi Covid-19 pada jenjang SMP. Salah satu modul tersebut adalah Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas VIII Semester 1 & 2 Tahun 2021 Sesuai Kurikulum Kondisi Khusus.

Sebagai bahan ajar, unsur-unsur pokok modul ini terdiri atas tujuan pembelajaran, aktivitas pembelajaran, dan evaluasi. Pada setiap Pembelajaran yang ada pada Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP ini terdiri dari langkah-langkah pembelajaran, antara lain :
  • Tujuan Pembelajaran
  • Peran Guru dan Orang Tua
  • Aktivitas Pembelajaran
  • Pelatihan
  • Rangkuman
  • Refleksi
  • Evaluasi
  • Rubrik Penilaian / Kunci Jawaban / Pedoman Penskoran



Materi Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Semester Gasal



Secara umum, terdapat dua modul pada semester gasal, antara lain :
A. Modul 1 : Berkreasi dan Menginspirasi Melalui Iklan, Slogan atau Poster.
Peta Kompetensinya :
  • Menjelaskan perbedaan iklan, slogan, atau poster.
  • Membandingkan penyajian dan penggunaan bahasa dalam iklan, slogan, dan poster.
  • Menginterpretasi makna informasi tersirat iklan, slogan, atau poster.

B. Modul 2 : Menguak Fenomena Alam Melalui Eksplanasi
Peta Kompetensinya :
  • Menelaah struktur teks ekplanasi
  • Menelaah kebahasaan teks eksplanasi
  • Melengkapi teks eksplanasi dengan pola kronologis
  • Memvariasikan bagian teks eksplanasi dengan pola kausalitas dan kronologis
  • Menulis teks eksplanasi berdasarkan data/ informasi yang dibaca


Materi Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Semester Genap



Secara umum, terdapat dua modul pada semester genap, antara lain :
A. Modul 3 : Belajar Bijak Melalui Teks Persuasi
Peta Kompetensinya :
  • Mengidentifikasi ciri teks persuasi.
  • Merumuskan tujuan teks persuasi.
  • Menganalisis struktur teks persuasi yang berupa saran, ajakan, atau pertimbangan tentang berbagai permasalahan aktual.
  • Menelaah unsur kebahasaan teks persuasi yang berupa saran, ajakan, atau pertimbangan tentang berbagai permasalahan aktual.

B. Modul 4 : Akrab Bersahabat dengan Buku
Peta Kompetensinya :
  • Menelaah unsur buku fiksi dan nonfiksi.
  • Membedakan unsur buku fiksi dan nonfiksi
  • Membuat peta isi buku fiksi dan nonfiksi.


Unduh Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester 1 & 2 Tahun 2021/2022



Bagi Bapak / Ibu Guru dan Adik-Adik Kelas 8 yang memerlukan modul diatas, silahkan klik tautan berikut :


Semoga informasi Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester 1 & 2 Tahun 2021/2022 diatas bermanfaat bagi Bapak / Ibu dan Adik-Adik Kelas 8 SMP ya. Jangan lupa Follow agar dapat notifikasi informasi terbaru lainnya dari Ruang Kelas.

Yuk kita tingkatkan rasa saling berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Dengan berbagi informasi ini, kita akan membantu meringankan dan memudahkan urusan orang lain pula.

Belum ada Komentar untuk "Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester 1 & 2 Tahun 2021/2022"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel