Materi PPKn Kelas 1 Semester 1 & 2 Merdeka Belajar
Materi PPKn Kelas 1 Semester Ganjil dan Genap Kurikulum Merdeka / Sekolah Penggerak - Kurikulum Merdeka memberikan keleluasan bagi satuan pendidikan dan guru untuk mengembangkan potensinya serta keleluasan bagi siswa untuk belajar sesuai dengan kemampuan dan perkembangannya.
Kurikulum Merdeka diimplementasikan secara terbatas di Sekolah Penggerak. Begitu pula dengan buku teks pelajaran sebagai salah satu bahan ajar yang akan diimplementasikan secara terbatas di Sekolah Penggerak.
Buku PPKn kelas 1 tingkat sekolah dasar ini diharapkan dapat digunakan sebagai sumber belajar untuk membangun pengetahuan kewarganegaraan (civic knowledge), keterampilan kewarganegaraan (civic skills) dan watak atau karakter kewarganegaraan (civic dispositions). Khusus dalam hal membangun watak atau karakter kewarganegaraan mengacu pada Profil Pelajar Pancasila yakni: 1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, 2. Berkebinekaan global, 3. Gotong royong, 4. Mandiri, 5. Bernalar kritis, 6. Kreatif.
Materi PPKn Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka / Sekolah Penggerak
Materi PPKn yang disajikan pada buku ini dikembangkan berdasarkan capaian pembelajaran dengan memperhatikan keluasan dan kedalaman materi sesuai fase pada jenjang pendidikan dasar yang tentunya hanya bersifat sebagai pemantik bagi guru.
Guru memiliki kebebasan untuk mengembangkan materi secara aktual sesuai dengan kondisi, kebutuhan, dan intake peserta didik. Pengembangan materi ini juga harus tetap menyesuaikan aktivitas pembelajaran yang berpusat pada peserta didik. Buku ini berusaha menyajikan aktivitas pembelajaran yang kompleks dengan memperhatikan hal-hal tersebut agar tujuan dan keberhasilan pembelajaran PPKn dapat tercapai.
Mata Pelajaran PPKn Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka membahas 5 (lima) unit materi, yaitu :
1. Unit I Aku Cinta Pancasila
2. Unit II Aku Anak yang Patuh Aturan
3. Unit III Ayo Memperkenalkan Diri dengan Sopan
4. Unit IB Aku Cinta Lingkungan Sekitar
5. Unit V Suka Bergotong Royong
Semoga informasi Materi B. Indonesia Kelas 1 Merdeka Belajar Semester 1 & 2 diatas bermanfaat. Jangan lupa Follow agar dapat notifikasi informasi terbaru lainnya dari Ruang Kelas.
Belum ada Komentar untuk "Materi PPKn Kelas 1 Semester 1 & 2 Merdeka Belajar"
Posting Komentar